Sejarah Pekon
Pekon Banjar Agung Udik berdiri pada hari Senin Tanggal 13 Mei Tahun 1950 dengan luas wilayah 450 Hektar yang terdiri dari perumahan, perkebunan dan pesawahan dengan ketentuan batas – batas sebagai berikut :
- Sebelah Timur berbatasan dengan Pekon Banjar Agung Ilir
- Sebelah Barat berbatasan dengan Pekon Tanjung Heran
- Sebelah Utara berbatasan dengan Pekon Tangkit Serdang
- Sebelah Selatan berbatasan dengan Pekon Pungkut
Nama Pekon Banjar Agung Udik berasal dari kata “ Banjar dan Agung “. Banjar artinya adalah BERSAMA dan Agung artinya MAJU, jadi Pekon Banjar Agung artinya Pekon yang maju bersama – sama keenam pekon lainnya, yang kemudian selanjutnya berganti nama menjadi Pekon Banjar Agung Udik.
Pekon Banjar Agung Udik adalah salah satu dari dua puluh tujuh pekon yang ada di wilayah Kecamatan Pugung Kabupaten Tanggamus. Pekon Banjar Agung Udik juga merupakan salah satu dari enam pekon yang pertama kali berdiri di Kecamatan Pugung yaitu Pekon Tanjung Heran, Pekon Negeri Batin ( Banjar Agung Ilir ), Pekon Tiuh Memon, Pekon Rantau Tijang dan Pekon Tanjung Kemala.
Sebagian besar Penduduk Pekon Banjar Agung Udik berasal dari suku asli Lampung Pubian, namun karena lahannya luas dan potensi tanahnya begitu subur maka terjadilah transmigrasi dari Daerah Jawa Barat dan Jawa Tengah, hingga kini sebagian besar masyarakat Pekon Banjar Agung Udik merupakan suku jawa, meski berdampingan namun kehidupan nya Rukun dan Bersatu.